Potensi Pariwisata Kab. Bondowoso
wisata agro
Argo wisata kebun kopi Arabica
nilai: satuan:
Lokasi : desa. kec.
Keterangan: Argowisata kebun kopi Arabica dikelola oleh PT. Perkebunan Nusantara XII kebun Blawan dan Kalisat dengan hamparan kopi Arabica, dengan ketinggian 900 m dpl dan tempetur udara rata-rata pada malam hari 18 C�. Kopi Arabica memiliki citra rasa yang khas serta dengan baunya yang harum dan enak rasanya. Wisatawan bisa menikmati hamparan kopi dengan bersepeda gunung atau dengan menggunakan kendaraan roda empat, kolam pancing yang pelaksanaanya dikoordinir adminitratur PT. Perkebunan Nasional XII Kebun Kalisat dan Kebun Blawan.
Sumber data: Dinas Pariwisata Propinsi Jawa Timur
wisata alam
Kawah Ijen
nilai: satuan:
Lokasi : desa. kec.
Keterangan: Kawah Ijen merupakan daerah tujuan wisata yang sudah dikenal oleh wisatawan mancanegara maupun nusantara. Potensi yang tercipta oleh alam merupakan keindahan yang tidak pernah membosankan dan tetap akan menarik. Kawah yang terbesar dan terbaik memiliki luas kawah 5.466 Ha pada ketinggian 2.386 m dpl dan wisatawan bisa melihat/menyaksikan proses penyulingan dan pembuatan belerang dengan menuruni tangga yang ada yang sampai saat ini dikelola oleh PT. Candi Ngarimbi. Tumbuhan yang mendominasi dataran tinggi ijen yaitu cemara gunung, pakis haji, pohon bintang, bunga eidelwis/bunga abadi dan sebagainya.
Sumber data: Dinas Pariwisata Propinsi Jawa Timur
Air terjun Damarwulan dan pemandian air panas
nilai: satuan:
Lokasi : desa. Kalianyar kec. Klabang
Keterangan: Merupakan potensi sumber air panas yang memiliki debet air yang cukup besar yang letaknya dalam bentang alam yang luas serta dikelilingi alam pegunungan yang berhawa sejuk dan panorama alam yang indah. Pemanfaatan sumber air panas untuk menyembuhkan penyakit kulit karena terdapat unsur belerang yang ada dalam air tersebut. Untuk mencapai lokasi obyek adalah sebagai berikut : - Surabaya – Bondowoso 180 Km dengan bus umum sekitar 4 jam - Bondowoso – Blawan 54 Km dengan angkutan MPU sekitar 1,5 jam.
Sumber data: Dinas Pariwisata Propinsi Jawa Timur
Air terjun Tancak Kembar
nilai: satuan:
Lokasi : desa. Andongsari kec. Pakem
Keterangan: Wana wisata air terjun Tancak Kembar Andongsari terletak di Desa Andongsari Kecamatan Pakem sekitar 25 km arah barat dari kota Bondowoso. Tinggi tebing air terjun ini 77 m yang berhawa sejuk terdapat pada kawasan hutan lindung dengan ketinggian 900 m dpl. Pemanfaatan air terjun sampai saat ini tidak hanya untuk tempat rekreasi saja, akan tetapi untuk sarana irigasi, bahkan menurut masyarakat setempat, orang yang mandi disini dapat menambah awet muda. Lokasi obyek ini didukung oleh panorama alam yang indah dan menawan untuk dinikmati oleh pengunjung, serta didukung adanya pusat penelitian kopi arabica dan cacao seluas 180 Ha.
Sumber data: Dinas Pariwisata Propinsi Jawa Timur
Taman pemandian alam Tasnan
nilai: satuan:
Lokasi : desa. Taman kec. Grujugan
Keterangan: Terletak 7 km kearah selatan dari kota Bondowoso. Supply air berasal dari sumber dilokasi kawasan hutan yang memiliki keunikan : panorama indah, hawa sejuk, dikelilingi hutan pinus, memiliki mata air yang jernih.
Sumber data: Dinas Pariwisata Propinsi Jawa Timur
wisata sejarah
Situs purbakala
nilai: satuan:
Lokasi : desa. Pakuniran kec. Maesan
Keterangan: Situs batuan purbakala banyak terdapat di Desa pakuniran kecamatan Maesan, Desa Kauman Kecamatan Grujugan dan Desa Glengseran Kecamatan Wringin. Menurut penelitian yang dilaksanakan oleh Dinas Purbakala, batu-batu tersebut ada sejak abad pertama dan kedua atau ketiga dan kegunaan batu tersebut untuk mengubur mayat serta menyimpan harta karun. Menurut cerita penduduk setempat, pembongkaran terhadap kuburan batu pra sejarah tersebut banyak dilakukan semasa pendudukan Belanda dan Inggris.
Sumber data: Dinas Pariwisata Propinsi Jawa Timur
Saturday, December 23, 2006
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment